Menjual Plastik UV Lokal & Plastik UV Import - Lim Corporation
Plastik UV merupakan plastik yang dilapisi dengan bahan kimia tertentu, sehingga bisa menahan sinar ultraviolet yang terlalu berlebihan tanpa merusak tanaman. Untuk kebutuhan jenis plastik yang umum diperdagangkan di Indonesia ialah jenis plastik UV 6%, 12%, dan 14%, dengan ketebalan kurang lebih 150-200 micron.>> Apa Itu Plastik UV (Ultraviolet)?
Sebenarnya apa sih plastik UV itu? Apabila mendengar kosa kata yang satu ini yaitu UV, percaya atau tidak pikiran anda akan melayang pada body lotion ataupun pelembab wajah. Pemikiran seperti itu sangat wajar, apalagi jika anda merupakan seorang perempuan. akan tetapi apakah anda tahu bahwa teknologi anti UV atau ultra violet kini tak hanya hadir pada produk-produk kecantikan anda. Kini teknologi anti UV suda merambah bidang pertanian, terutama pada teknologi greenhouse. Teknologi anti UV dibidang pertanian muncul dengan adanya plastik UV (Ultra Violet) greenhouse.
Baca Juga :
- Panduan Lengkap Budidaya Tanaman Hias Bagi Pemula
- Cara paling Ampuh Membasmi Hama Pada Bunga Kamboja
- Cara Budidaya Semangka Dengan Mengaplikasikan Mulsa Plastik Hitam Perak
>> Kelebihan Plastik UV (Ultraviolet) :
– lebih tahan sinar matahari.
– lebih tahan pestisida.
– lebih tahan terhadap bahan kimia
– daya tahan 3-5 tahun tergantung situasi dan kondisi di lapangan
>> Adapun Manfaat Dari Platik UV, Antara Lain :
– menghindari dari hujan yang bisa merusak bagian-bagian tanaman
– mengantiipasi agar lahan tidak becek
– menahan agar air hujan tidak bisa masuk ke dalam media tumbuh (karena dapat mengencerkan larutan hara yang ada )
– mengurangi terpan cahaya yang masuk sehingga daun tak terbakar pada saat terik
– mengurangi tingkat serangan OPT(Organisme Pengganggu Tanaman).
– memperlancar proses fotosintesis
>> Manfaat Lain Plastik UV, Untuk Greenhouse :
Plastik UV atau Plastik ultraviolet adalah plastik yang bisa digunakan untuk atap greenhouse yang dilapisi bahan kimia tertentu. Penambahan bahan kimia ini berfungsi agar bisa melindungi tanaman dari sinar ultra violet yang berlebihan. Plastik UV greenhouse sering juga disebut sebagai plastik film rumah kaca. Pada umumnya plastik UV atau plastik ultraviolet dipergunakan untuk atap greenhouse. Hal ini dikarenakan plastik tersebut memiliki teknologi yang dapat menahan sinar matahari atau radiasi ultra violet sehingga panas yang mengenai tanaman akan lebih sedikit. Atap greenhouse dengan atap plastik UV juga mencegah kontak langsung tanaman dengan sinar matahari atapun hujan. Apabila dibandingkan dengan jenis plastik yang lain plastik UV mempuyai berbagai macam kelebihan. Cntohnya saja dari segi karakter plastiknya.
>> Pembuatan Plastik UV (Ultraviolet)
Pemberian zat additive pada polimer akan menghasilkan jenis plastik yang berbeda-beda, sesuai dengan sifat dan karakter additive dan tujuan pemanfaatannya. Secara umum ada dua kategori olahan polimer yang sering kita jumpai, yakni plastik yang dapat didaur ulang untuk menjadi produk olahan plastik baru (thermoplast), dan jenis plastik yang sekali rusak tidak dapat didaur lagi karena sudah dibentuk melalui aditif yang mengkombinasikan 3 dimensi bahan. Plastik jenis ini disebut dengan thermoset.
Untuk merubah polimer menjadi plastik yang berkualitas dalam rangka pembuatan plastik UV greenhouse, maka diperlukan zat additive yang tepat. Ketepatan zat additive dalam rangka pembuatan plastik UV greenhouse bisa mewujudkan kualitas plastik yang dapat bertahan lama di atas pengaruh perubahan cuaca, iklim atapun reaksi dari berbagai obat pertanian.
jual plastik uv |
Apabila Anda Memerlukan atau Ingin Memakai Plastik UV (ultra violet) untuk Greenhouse atau digunakan untuk yang lainnya dengan harga yang terjangkau Anda bisa menghubungi kami melalui Tlp/SMS/Email/WA pada hari dan jam kerja. (Minggu dan Hari Besar Kami Tutup).
Customer Service :
Telp : 031 - 8830487
Mobile : 0852 3392 5564 / 0877 0282 1277 / 0812 3258 4950
Email : limcorporation2009@gmail.com
Whatsapp : Admin 1 / Admin 2 / Admin 3
Catatan :
- Harga netto
- Minimal order 3 roll
- Harga Franco Surabaya
- harga tidak mengikat bisa berubah sewaktu - waktu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar